Pages

Subscribe:

Labels

Jumat, 08 Oktober 2010

sekedar pemikiran

beberapa hari yang lalu, terjadi kecelakaan kereta api, tepatnya kereta api Argo Bromo Anggrek menanbrak KA Senja Utama di daerah Pemalang dari arah belakang, kecelakaan itu fatal dan mengakibatkan tiga puluhan orang meninggal. kasihan memang, saya yakin ini merupakan pukulan yang mendalam buat keluarga mereka, dan saya juga turut berduka cita. sekarang, masinis dari KA Argo Bromo Anggrek sudah ditetapkan menjadi tersangka.
tapi yah, kalau dipikir, kereta api itu punya rel sendiri kan? dan nggak mungkin menceng-menceng atau belok tanpa ada rel sambungannya. dan saya tahu ada semacam alat kontrol gitu di setiap stasiun yang meminimalisasi kecelakaan kereta api. saya sih agak sedikit nggak setuju kalau yang dijadikan tersangka itu masinisnya. kereta api itu punya sejenis sistem yang sangat keren, sehingga kereta kereta yang banyak sekali itu melaju di jalur yang berbeda dengan kereta lain di waktu yang sama. jadi yah, agak kasihan aja melihat masinis itu harus meninggalkan lapangan pekerjaannya, ditahan dalam waktu yang nggak tahu, dan meninggalkan tanggung jawabnya sebagai ayah.
sekali lagi, ini cuma curahan hati saya aja. nggak usah dibaca kalau nggak suka .:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar